Pelanggaran Prinsip Kesopanan Dan Prinsip Kerja Sama Pada Pelayanan Pengunjung Di Hero Supermarket Emerald Bintaro (Kajian Pragmatik)

Intan Rahmawati, Tri Pujiati

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk (1) menjelaskan bentuk pelanggaran prinsip kesopanan dalam tuturan antara karyawan Hero Supermarket Emerald Bintaro terhadap pengunjung; (2) memaparkan strategi kesopanan yang seharusnya dilakukan oleh karyawan Hero Supermarket Emerald Bintaro terhadap pengunjung; (3) menjelaskan bentuk pelanggaran prinsip kerja sama dalam tuturan antara karyawan Hero Supermarket Emerald Bintaro terhadap pengunjung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Berdasarkan analisis data, ditemukan bahwa (1) terdapat pelanggaran prinsip kesopanan yang dilakukan oleh karyawan Hero Supermarket Emerald Bintaro diantaranya (a) pelanggaran maksim kebijaksanaan sebanyak tujuh data, (b) pelanggaran maksim kebijaksanaan dan maksim penghargaan sebanyak dua data, (c) pelanggaran maksim kebijaksanaan dan maksim pemufakatan sebanyak dua data, (d) pelanggaran maksim pemufakatan sebanyak satu data dan (e) pelanggaran maksim kesederhanaan sebanyak satu data; (2) strategi kesopanan yang dilakukan oleh karyawan Hero Supermarket Emerald Bintaro mencakup dua strategi kesopanan yaitu strategi kesopanan positif dan kesopanan negatif, (a) pada kesopanan positif pelayan memberikan tindakan pengarahan berupa tuturan-tuturan yang bersifat mengarahkan pelanggan, (b) pada kesopanan negatif pelayan memberikan tindakan penawaran kepada pelanggan; (3) pada pelanggaran prinsip kerja sama, terdapat beberapa pelanggaran maksim yakni pelanggaran maksim kuantitas terdapat satu data, pelanggaran maksim relasi terdapat dua data, pelanggaran maksim cara terdapat empat data dan terdapat beberapa data yang mengandung keberhasilan prinsip kerja sama yakni lima data.

 

Kata kunci :  Pelanggaran Prinsip Kesopanan, Prinsip Kerjasama.


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.31000/lgrm.v7i1.1617

Article Metrics

Abstract - 796 PDF - 797

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Muhammadiyah Tangerang

Jl. Perintis Kemerdekaan I/33, Cikokol 

Kota Tangerang, Indonesia

e-mail: linguarima@gmail.com


Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (2621-1033) is licensed under a   Creative Commons Attribution 4.0 International License.     


site stats
View Lingua Rima Stats