ANALISA PERANCANGAN TRANSMISI SPROCKET AND CHAIN PADA KENDARAAN PROTOTYPE BENSIN KONTES MOBIL HEMAT ENERGI (KMHE) MENRISTEKDIKTI UMT
Abstract
Perkembangan teknologi ini sangat pesat, salah satunya adalah teknologi di bidang penggerak mula. Salah satu jenis pengerak mula yang banyak digunakan masyarakat adalah motor bakar atau biasa disebut dengan dunia otomotif. Secara umum dunia otomotif saat ini sangat beragam penerapannya baik itu digunakan sebagai alat transportasi, dan bidang olahraga. Secara umum untuk penerapan dalam bidang olah raga, motor bakar digunakan untuk penggerak pada kendaraan, baik itu sepeda motor ataupun mobil. Dari mobil itu sendiri terdapat berbagai macam jenis seperti, mobil Formula One, mobil Rally, Gokart, dan lain-lain. Rantai dan sproket merupakan salah satu bagian penting pada mobil yang harus mempunyai kontruksi kuat untuk tegangan yang terjadi saat akselerasi maupun deakselerasi akibat engine brake. Semua beban dalam kendaraan baik itu penumpang, mesin, sistem kemudi, dan segala peralatan kenyamanan semuanya diletakan di atas rangka kemudian rantai berperan untuk memberikan gaya putar pada poros sehingga roda mampu berputar. Oleh karena itu setiap perancangan rangka harus mampu untuk menahan semua gaya torsi mesin dan beban dari kendaraanya.Dari hasil analisa perancangan sprocket dan rantai yang dilakukan pada Gokart Bensin 4 Tak Sistem FI 125 CC Universitas Muhammdiyah Tangerang. Dari hasil penelitian yang telah di lakukan di dapatkan perencanaan transmisi dengan limit percepatan dan torsi roda = 88,3872 Nm didapatkan diameter gear sprocket belakang 209.5 mm dan gear sprocket depan 63,3mm sehingga daya mesin yang dibutuhkan supaya gokart mampu untuk berjalan adalah 3,912 kW, mesin dengan daya 7,4 kW > 3,912 kW maka mesin mampu untuk menjalankan gokart,diperoleh jenis rantai yang sesuai dengan kendaraan gokart yaitu Sproket yang digunakan no 40 dan pitch rantai dengan ukuran 12,7 mm dan dengan jumlah mata rantai 46.
Kata kunci: gokart prototype, analisa perangcangan sprocket dan rantai, daya.
Full Text:
PDFReferences
Anonim. (2005). SNI 4404:2008 Metode Pengereman Kendaraan Bermotor Kategori L. Jakarta: Badan Standarisasi Nasional
Daryanto.( 2002), Teknik Merawat Automobil Lengkap, Bandung: Yrama Widya
Heisler, Heinz (2002). Advanced Vehicle Tecnology second edition. London: Butterworth Heineman
Khurmi, R.S., Gupta, J. K., A Text Book of Machine Design, Eurasia Publishnig House ( Pvt ) Ltd, Ram Nagar, New Delhi, 1982.
Sato, G. Takeshi, N. Sugiharto Hartanto. 1981. Menggambar Mesin Menurut Standar ISO. PT. Pradnya Paramita : Jakarta.
Shigley Joseph E., Larry D. Mitchell. 1991. Perencanaan Teknik Mesin. Erlangga: Jakarta.
Sofan Amri & Yayan Setiawan. 2011. Dasar-Dasar Otomotif. Jakarta : PT. Prestasi Pustakarya
Sularso. MSME. Ir, Kiyokatsu Suga. 1997. Dasar Perencanaan dan Pemilihan Elemen Mesin. PT. Pradnya Paramita: Jakarta.
Supandi, Drs. 1990. Manajemen Perawatan Mesin Industri. Ganece exact : Bandung.
Sutantra, I Nyoman & Bambang Sampurno. 2010. Teknologi Otomotif . Surabaya : Guna Widya.
Thomas D, Gillispie, Fundamentals of Vehicle Dynamic, Society of Otomotif Engineers Inc, Warrendale, 1994.
DOI: http://dx.doi.org/10.31000/mbjtm.v3i1.3072
Article Metrics
Abstract - 4042 PDF - 3623DOI (PDF): http://dx.doi.org/10.31000/mbjtm.v3i1.3072.g1859
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 Efrizal Efrizal, Mohammad Sabar
Motor Bakar : Jurnal Teknik Mesin (ISSN: 2549-5038 e-ISSN: 2580-4979)
Copyright © 2017-2020 Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Tangerang. All rights reserved.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International (CC BY-NC 4.0) License