CITRA PEREMPUAN DALAM NOVEL TANAH TABU KARYA ANINDITA S.THAYF DAN KIM JI-YEONG LAHIR TAHUN 1982 KARYA CHO NAM JOO (KAJIAN SASTRA BANDINGAN)

Arlin Nur Apriyatin, Trie Utari Dewi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan membandingkan citra perempuan dalam novel Tanah Tabu karya Anindita S.Thayf dan novel Kim Ji-yeong, Lahir Tahun 1982 karya Cho Nam-Joo. Hasil penelitian merupakan hasil analisis dan membandingkan data dari kutipan-kutipan yang menunjukkan citra perempuan dalam teks kedua novel tersebut. Citra perempuan memiliki definisi sebagai suatu wujud gambaran mental sripitual serta tingkah laku keseharian wanita yang merujuk pada wajah dan ciri khas perempuan. Metode penelitian yang digunakan peneliti ialah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang terdapat dalam penelitian ini ialah menggunakan teknik simak dan catat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa novel Kim Ji-yeong, Lahir tahun 1982 pada aspek fisik citra diri fisik lebih kompleks bukan hanya fisik tubuh tapi fisik secara biologis perempuan. Sedangkan berdasarkan aspek psikis berkaitan dengan perempuan yang memiliki sifat femininitas. Selanjutnya, citra sosial perempuan dalam keluarga pada kedua novel sama sama digambarkan sosok perempuan dewasa yang memiliki tugas sebagai seorang istri, seorang ibu, serta wanita yang mampu mengurus berbagai pekerjaan rumah tangga. Pada novel Tanah Tabu seorang perempuan juga merupakan sosok yang mampu mencukupi kebutuhan keluarganya seperti mencari nafkah. Sedangkan dalam lingkup masyarakat kedua tokoh perempuan pada novel diatas sering digambarkan sosok yang mengalami diskriminasi gender, dan perempuan merupakan sosok yang masih terbelenggu kebebasannya dalam budaya patriarki.

Kata kunci: Sastra Bandingan, Citra Perempuan, Novel


Full Text:

PDF

References


Anindita S Thayf (2009) Tanah Tabu. Jakarta: Gramedia Pustaka Umum.

Apandi, G. R., Mujtaba, S. and M. Januar Ibnu Adham (2021) ‘The Image Of Women In The Poetry Anthology Perjalanan Lain Menuju Bulan By M. Aan Mansyur’, SeBaSa, 4(2), pp. 183–196. doi: https://doi.org/10.29408/sbs.v4i2.3969.

Atara, V. P. F. (2020) Konstruksi Sosial Budaya dan Ketidakadilan Gender di Korea Selatan. Available at: http://psdr.lipi.go.id/news-and-events/opinions/konstruksi-sosialbudaya-ketidakadilan-gender-di-korea-selatan.html (Accessed: 12 April 2022).

Dewi, N. Y. P. (2021) ‘Citra Perempuan pada Cerpen Sepasang Mata yang Terpenjara dan Perempuan Itu Pernah Cantik’, Linguia Franca: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya, 5(2), pp. 174–183. doi: http://dx.doi.org/10.30651/lf.v5i2.7075.

Fitriani, N., Qomariyah, U. and Sumartini, S. (2019) ‘Citra Perempuan Jawa Dalam Novel Hati Sinden Karya Dwi Rahyuningsih: Kajian Feminisme Liberal’, Jurnal Sastra Indonesia, 7(1), pp. 62–72. doi: 10.15294/jsi.v7i1.29818.

Galih, A. et al. (2021) ‘Kajian Bandingan Citra Perempuan Dalam Novel Galuring Gending Karya Tatang Sumarsono dengan Novel Ronggeng Dukuh Paruk Karya Ahmad Tohari’, in Seminar Internasional Riksa Bahasa, pp. 561–570. Available at:http://proceedings.upi.edu/index.php/riksabahasa/article/view/1395/1270.

Imtinan, R. R. and Kadafi, T. T. (2021) ‘Citra Perempuan Penari Dalam Novel Rdp Karya Ahmad Tohari Dan Pds Karya Yudhistira Anm Massardi’, Gurindam: Jurnal Bahasa dan Sastra, 1(1), pp. 33–39. doi: 10.24014/gjbs.v1i1.12880.

Islamiyah, K. (2021) ‘Citra Wanita Dalam Novel Alun Samudra Rasa Karya Ardini Pangastuti Bn Dan Novel Lalita Karya Ayu Utami (Kajian Sastra Bandingan)’, Junal Baradha, 18(2), pp. 1-22. https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/baradha/article/view/39035.

Maghfiroh, N. V. (2018) ‘Citra Perempuan Jawa dalam Novel Canting Karya Arswendo Atmowiloto dan Amba Laksmi Pamuntjak’, Estetik Jurnal Bahasa Indonesia, 1(1).

doi: http://dx.doi.org/10.29240/estetik.v1i1.512.

Muhammad (2014) Metode Penelitian Bahasa. Cetakan II. Jogjakarta: Ar-Ruzz Media.Nam-Joo, C. (2019) Kim Ji-yeong, Lahir Tahun 1982. Jakarta: Gramedia Pustaka Umum.

Nirmala, A. A. and Syamsul Anwar (2021) ‘Afinity In The Drama Text Of Romeo Juliet By William Shakespeare And The Novel Of Laila Majnun By Nizami’, SeBaSa, 4(2), pp. 137–151. doi: https://doi.org/10.29408/sbs.v4i2.3373.

Sofiana, R. A. (2017) Perbandingan Novel Air Mata Tuhan Karya Aguk Irawan M.N Ke Film Air Mata Surga Karya Hestu Saputra. Sebuah Kajian Sastra Bandingan, Skripsi. Universitas Diponegoro.

Sugihastuti (2000) Wanita dimata Wanita: Perspektif Sajak - Sajak Toeti Heraty. Bandung: Penerbit Nuansa Yayasan Nuansa Cendekia.

Sugiyono (2013) Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Cetakan 19. Bandung: ALFABETA.

Endraswara, S. (2003) Metodologi Penelitian Sosiologi Sastra: Epistemologi, Model, Teori dan Aplikasi. Yogyakarta: FBS Universitas Negeri Yogyakarta.

Syahfitri, D. (2018) Teori Sastra Konsep dan Metode. Cetakan I, Pustaka Ilmu. Cetakan I. Edited by S. Sari. Yogyakarta: Pustaka Ilmu.

Yandrefo, P., Busyrowi, A. and Utami, S. F. (2020) ‘Representasi Perempuan dalam Cerpen Madj’u Al-Urus dan Qissatul Fathiyyah Al-Misriyyah (Kajian Sastra Banding)’, Diwan : Jurnal Bahasa dan Sastra Arab, 12(2), pp. 164–178. Available at:

http://journal.uin-alauddin.ac.id/index.php/diwan




DOI: http://dx.doi.org/10.31000/lgrm.v11i2.6621

Article Metrics

Abstract - 698 PDF - 824

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Muhammadiyah Tangerang

Jl. Perintis Kemerdekaan I/33, Cikokol 

Kota Tangerang, Indonesia

e-mail: linguarima@gmail.com


Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (2621-1033) is licensed under a   Creative Commons Attribution 4.0 International License.     


site stats
View Lingua Rima Stats