PENGARUH PRENATAL YOGA TERHADAP LAMA KALA II PERSALINAN DAN KEJADIAN ROBEKAN PERINEUM

Eka Mardiana Afrilia, Ida Damayanti, Dewi Marifatulloh

Abstract


Salah satu penyebab terjadinya partus lama adalah ketidak seimbangan antara kekuatan dalam mengejan dan his yang tidak adekuat. Yoga dianggap sebagai salah satu terapi alternatif untuk mempersiapkan ibu hamil secara fisik, mental dan spiritual dalam menghadapi proses kelahiran. Hal ini juga berpengaruh positif terhadap janin, kehamilaan, berat lahir, dan kesehatan maternal serta mengurangi komplikasi persalinan seperti persalinan yang lama dan menurunkan tingkat nyeri. Jalan lahir akan lentur pada perempuan yang rajin melakukan olahraga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Prenatal Yoga terhadap Lama Kala II Persalinan dan Kejadian Robekan Perinium. Metode yang digunakan literature review, dengan menggunakan beberapa database yaitu google scholar, pubmed dan sciencedirect. Batasan jurnal yang digunakan 10 tahun terakhir dengan total jurnal yang digunakan yaitu 10 jurnal. Hasil penelitian berdasarkan literature yang digunakan, di dapatkan bahwa prenatal yoga dapat mempercepat kala II persalinan dan mengurangi kejadian robekan perinium. Kesimpulan prenatal yoga efektif dalam membantu persalinan yang minim trauma pada seorang wanita. Diharapkan bidan dapat meningkatkan kualitas pelayanan kebidanan. Terutama dalam melakukan asuhan persalinan normal dengan menggunakan terapi komplementer terutama yoga, sehingga meminimalkan rasa trauma persalinan pervaginam.

Full Text:

PDF

References


Dewi, R. S., Soepardan, S., Suwondo, A., & Sari,

N. (2016). Pregnant yoga shorten the first

and second stage of prolong labor in

primigravida. In ASEAN/Asian Academic

Society International Conference

Proceeding Series.

Jahdi, F., Sheikhan, F., Haghani, H., Sharifi, B.,

Ghaseminejad, A., Khodarahmian, M., &

Rouhana, N. (2017). Yoga during

pregnancy: The effects on labor pain and

delivery outcomes (A randomized controlled

trial). Complementary therapies in clinical

practice, 27, 1-4.

http://www.sciencedirect.com/science/artic

le/pii/S1744388116302316

Treacy, Karly. (2016). Prenatal Yoga: A Pelvic

Floor Sequence for an Easier

Labor+Delivery.

https://www.yogajournal.com/lifestyle/pr

e natal-yoga-pelvic-floor-sequenceeasierlaborShindu, P. (2014). Yoga untuk Kehamilan: Sehat,

Bahagia, dan Penuh Makna. Bandung:

Qanita.

Daniel A. Ostrovsky. (2017). Yoga in the third

trimester may reduce labor pain, duration of

labor, and risk of cesarean section.

Complement Ther Clin Pract. 2017;27:1-4

https://www.sciencedirect.com/journal/explo

re/vol/14/issue/2

Virginia, Campbell. Mary, Nolan. (2018). ‘It

definitely made a difference’: a grounded

theory study of yoga for pregnancy and

women’s self-efficacy for labour, Midwifery

(2018), doi:

https://doi.org/10.1016/j.midw.2018.10.005

Levett KM, Smith CA, Bensoussan A, et al.

(2017). Complementary therapies for labour

and birth study: a randomised controlled

trial of antenatal integrative medicine for

pain management in labour. BMJ Open

;6: e010691. doi:10.1136/ bmjopen2015-010691

Chethana, B., Raghunandan, C., Saili, A.,

Mondal, S., & Saxena, P. (2018). Prenatal

Yoga: Effects on Alleviation of Labor Pain

and Birth Outcomes. Journal of alternative

and complementary medicine (New York,

NY).

https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/3016

Rong, Liu; Dai, Li-Jing; Ouyang, Yan-Qiong

(2020). The effectiveness of prenatal yoga

on delivery outcomes: A meta-analysis.

Complementary Therapies in Clinical

Practice, 39(), 101157–.

doi:10.1016/j.ctcp.2020.101157

Ni Wayan Noviani, Ni Wayan Sukma Adnyani.

(2020). Pengaruh prenatal yoga terhadap

lama kala II persalinan dan kejadian

robekan perinium. Jurnal Kebidanan – Vol

, No 2 (2020), 115-122 ISSN 2301-8372

(print); ISSN 2549-7081 (online) DOI:

26714/jk.9.2.2020.115-122

Siti Farida, Sri Wahyuningsih Nugraheni.

(2021). Efektivitas Prenatal Yoga Untuk

Mencegah Rupture Perineum Di Bpm

Dewi Chandra Ningrum Karanganyar.

Jurnal Ilmiah Rekam Medis dan

Informatika Kesehatan Vol 11 No 1.

Nining Sulistyowati, Ghina Nurhikmah.

(2021). Pengaruh Senam Prenatal Yoga

pada Ibu Hamil Trimester III terhadap

Lama Kala II Persalinan. Jurnal

Cakrawala Kesehatan, Vol. XII, No.02,

Agustus 2021

Ana Setyowati, dkk. (2017). Pengaruh Yoga

terhadap Lama Persalinan Kala II dan

Robekan Perineum pada Ibu Bersalin

Primigravidadi Wilayah Puskesmas

Kota Pekalongan. Kebidanan Magister

Terapan Kesehatan : Polekkes

Semarang., 2017




DOI: http://dx.doi.org/10.31000/imj.v6i2.8367

Article Metrics

Abstract - 1134 PDF - 1786

DOI (PDF): http://dx.doi.org/10.31000/imj.v6i2.8367.g4182

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indonesian Midwifery Journal Indexed By

googleGarudacrossref   dimensionsbase